Peran utama “Perfect Sense” yang menceritakan tentang seorang gadis yang mengalami kebutaan karena penyakit kronis pada retina yang dimainkan oleh Sooyoung memang bukan hal yang baru.
Media sosial dan situs-situs hiburan sudah membahas tentang hal ini. Sooyoung sendiri mengaku sudah sangat siap dalam menjalankan peran ini karena ia telah memiliki pengalaman dalam berkecimpung bersama mereka yang juga menderita hal serupa, di dunia nyata.
Drama Korea terbaru “Perfect Sense” menghadirkan Eun-soo sebagai tokoh utama,
serta salah seorang guru wanita yang juga mengalami kebutaan dan selalu didampingi oleh anjingnya yang setia, Sol-yi. 
Memang, Sooyoung telah berpengalaman di dunia akting.
Namun, bukan berarti menjadi gadis buta menjadi sangat mudah baginya.
Untunglah, partisipasi aktifnya dalam Korea Retinitis Pigmentosa Society sejak tahun 2012
mempermudah langkahnya untuk dapat merasakan apa yang dirasakan oleh mereka yang terpaksa kehilangan kesempatan untuk melihat dunia, penyakit retina yang ditularkan secara genetik ini.
Sang ayah, Choi Jeong-nam adalah ketua dari yayasan ini,
sehingga Sooyoung pun tak pernah ragu untuk mendukung kegiatan sosial seperti ini.
Bahkan, dia dan anggota Soshified yakni Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun adalah duta dari KRPS yang paling banyak berdonasi untuk yayasan ini.

Nah K-Popers Itu adalah 15 drama terbaru tahun 2016 pada bulan Januari - April..
Jadi mana yang akan kalian tonton dulu??
Sampai jumpa pada posting selanjutnya,, Annyeong ^^